Pipa Bocor, IPAM ZAM Stop produksi

Balikpapan – Persoalan kebocoran pipa distribusi menjadi masalah yang terus dihadapi PDAM dalam meningkatkan kualitas layanan ke pelanggan. Untuk itu PDAM Kota Balikpapan terus melakukan perbaikan terhadap gangguan distribusi air di daerah domisili pelanggannya. Salah satunya di kawasan wilayah I PDAM, dimana sedang dilakukan kegiatan perbaikan terhadap kebocoran pipa 150 hdpe dibelakang kantor PU Jl Ruhui Rahayu.

Melalui rilisnya, Direktur Teknik PDAM Balikpapan, Arief Purnawarman mengatakan, posisi perbaikan berada di kawasan wilayah I PDAM, dimana sedang dilakukan kegiatan perbaikan terhadap kebocoran pipa HDPE tersebut yang berdampak penurunan kapasitas produksi untuk kawasan itu dan sekitarnya.

“Pekerjaan dilaksanakan pada 3 Juni 2020 dengan target Pekerjaan 1 x 24 Jam, lebih cepat lebih baik. Kami mohon maaf dan pengertian dari para pelanggan atas ketidaknyamanan ini. Untuk sementara aliran dari IPAM ZAM Stop Produksi. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya, terimakasih,” ujar Arief.

Sebab dengan Kondisi 80% Kota Balikpapan dengan kontur tanahnya perbukitan, lanjut Arief, PDAM mengakui masih adanya pelayanan Distribusi Air yang belum bisa terlayani selama 24 Jam penuh, PDAM selalu menghimbau kepada pelanggan ketika air PDAM mengalir, upayakan untuk selalu menampung cadangan air sebagai persiapan penggunaan kebutuhan dirumah dan bijaksanalah dalam menggunakannya.

Arief Juga menyampaikan atas nama PDAM Kota Balikpapan Menghimbau kepada pelanggan untuk mempersiapkan penampungan dirumah, selama air mengalir mohon untuk disimpan atau ditampung di rumah semaksimal mungkin, Tak lupa juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas ketidaknyamanan ini, terutama kepada pelanggan yang daerahnya lebih dahulu mengalami tekanan distribusi yang kecil bahkan tidak mengalir lebih dahulu. (*Hms PDAM/ zha)